PELANTIKAN DAN BIMBINGAN TEKNIS (BIMTEK) PANTARLIH DALAM PEMILIHAN WALI KOTA DAN WAKIL WALI KOTA YOGYAKARTA TAHUN 2024

Yogyakarta - Senin, (24/06/2024). Acara pelantikan Pantarlih untuk Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Yogyakarta Tahun 2024 diadakan di Pendopo Kemantren Ngampilan Dengan dihadiri oleh 23 orang peserta pantarlih, Lurah Notoprajan, Babinsa dan Babinkamtibmas Kelurahan Notoprajan, PKD Kelurahan Notoprajan, 2 orang Sekretariat KPU, 2 orang PPK Kemantren Ngampilan, PPS Kelurahan Notoprajan, 3 orang Sekretariat PPK Kemantren Ngampilan dan 3 orang Sekretariat PPS Kelurahan Notoprajan. Acara dimulai pada pukul 15.30 WIB, dibuka oleh Ketua PPK Kemantren Ngampilan.

Setelah prosesi pelantikan dan pengambilan sumpah/janji, acara dilanjutkan dengan sesi bimbingan teknis. Bimtek ini bertujuan untuk memberikan pemahaman mendalam dan keterampilan teknis kepada Pantarlih mengenai prosedur pemutakhiran data pemilih. Materi Bimtek disampaikan oleh narasumber berpengalaman dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten/Kota.

Acara pelantikan, pengambilan sumpah/janji, dan Bimtek ini merupakan bagian dari persiapan menyeluruh yang dilakukan oleh Kelurahan Notoprajan untuk memastikan Pilkada berjalan dengan lancar. Diharapkan melalui pelatihan ini, para petugas Pantarlih dapat bekerja dengan maksimal, sehingga seluruh proses pemutakhiran data pemilih dapat terlaksana dengan baik dan tepat waktu.

Kegiatan ini juga mencerminkan komitmen PPS Kelurahan Notoprajan dan seluruh pihak terkait untuk mewujudkan Pilkada yang transparan, akuntabel, dan demokratis. Masyarakat Notoprajan diharapkan dapat berpartisipasi aktif dalam proses ini, dengan memberikan data yang akurat dan bersikap kooperatif kepada petugas Pantarlih.