SOSIALISASI PERSIAPAN PELATIHAN PEMBUATAN KOMPOS DAN BIOPORI KELURAHAN NOTOPRAJAN

Yogyakarta - Senin, (22/04/24). Sosialisasi ini merupakan tahap persiapan dalam rangka Sosialisasi Persiapan Pelatihan Pembuatan Kompos melalui Pengolahan Sampah Organik Skala Rumah Tangga dengan Metode Biopori sebanyak 12 kali yang akan dilaksanakan pada bulan Mei dan Juni, yang didanai oleh Dana Keistimewaan Tahun 2024
Sosialisasi dibuka oleh Lurah Notoprajan dan dihadiri oleh pemangku wilayah dan tokoh masyarakat yang diharapkan dapat berperan aktif dalam menggerakan masyarakat dalam upaya pengolahan sampah organic, terdiri atas Ketua Kampung/RW/RT dan ketua serta anggota bank sampah.
Hadir pula perwakilan dari DLH Kota Yogyakarta yang menyampaikan kebijakan pengelolaan sampah di Kota Yogyakarta
Materi berupa teknik pengolahan sampah organic dengan metode biopori disampaikan oleh instruktur dari FBS Kota Yogyakarta dan FBS Kelurahan Notoprajan.
Ketua Bank Sampah setiap RW agar segera berkoordinasi dengan Ketua RT RW untuk memastikan peserta dan lokasi penanaman biopori.